Pagi ini, sdr Denny Jd mengirimi saya sebuah tulisan yang isinya ternyata berkisar tetang sebutan untuk kumpulan tulisan saya di Blog ini. Dia minta tolong saya untuk me-review nya dan bila “lulus” sekalian minta ijin untuk “numpang” menerbitkannya di Blog saya. Saya pikir bagus juga bila tulisan khusus ini digabung saja di Blog saya.
Dibawah ini adalah tulisan sdr Denny Jd:

Sudah hampir 2 bulan saya dan teman teman dari Team in Service Rumah MSDM sedang senang sekali karena berhasil mendorong Bapak Achmad S. Ruky atau yang akrab dipanggil Pak Ruky untuk menyebarkan tulisan tulisannya melalui media “blog”. Maksud kami adalah agar tulisan-tulisan beliau yang selalu menginspirasi tentang topik topik aktual terkait manajemen SDM, manajemen umum, kepemimpinan dan pengembangan diri bisa di baca oleh jumlah yang lebih besar dengan biaya penyebaran yang minim sekali.

Tiba-tiba pagi hari ini, beliau menghubungi saya dan bercerita bahwa ada temannya yang menyarankan agar sebutan ‘Blog’ di website pak Ruky diganti dengan ‘artikel’. Saya langsung merespon bahwa itu bisa dilakukan secara teknis. Mengganti tulisan dari ‘blog’ menjadi ‘artikel’ tidak susah.

Tetapi Pak Ruky berkomentar; “Saya yakin bisa. Hanya apa sebenarnya bedanya antara Artikel dan Blog?”. Ia juga menambahkan dengan: “Selama ini saya kan awam tentang hal itu. Maklumlah, saya kan generasi BB (Baby Boomers) ?”.

Mendapat pertanyaan itu, membuat saya sadar bahwa masalah saya bukan sekedar teknis saja, tetapi telah naik kelas, nambah topiknya. Saya masih diuntungkan karena saat ini ada kemudahaan yang bisa didapat dari search engine. Maka mulailah saya melakukan riset (biar keren). Hasil penelusuran saya ternyata menghasilkan beberapa informasi dibawah ini.

Wikipedia:
“A blog (a truncation of the expression weblog) is a discussion or informational website published on the World Wide Web consisting of discrete, often informal diary-style text entries (“posts”). …”

Kemudian, Meriam Webster:
“a website that contains online personal reflections, comments, and often hyperlinks, videos, and photographs provided by the writer; also : the contents of such a site”

– blog verb

– blogger noun

– blogging noun

Cambridge Dictionary:

“a regular record of your thoughts, opinions, or experiences that you put on the internet for other people to read…”

Saya merasa beruntung sekali, karena harus menemukan jawaban untuk pertanyaan Pak Ruky dan menemukan tiga definisi diatas. Saya pun baru tahu bahwa ternyata istikah BLOG adalah penyingkatan dari dua kata yaitu WEB dan LOG. Blog berisi catatan tentang pemikiran, opini, dan pengalaman yang menggunakan media yang bisa diakses melalui internet supaya orang lain bisa membaca.

Usaha menemukan jawaban itu akhirnya saya manfaatkan juga untuk mencari info lebih banyaj mengenai definisi Log dan saya temukan dari Wikipedia (definisi Logbook):
“A logbook (a ship’s logs or simply log) is a record of important events in the management, operation, and navigation of a ship. It is essential to traditional navigation, and must be filled in at least daily.”

Logbook adalah catatan atau rekaman dari kejadian-kejadian penting.

Jadi menurut saya kata Blog lebih tepat digunakan di website Pak Ruky dibandingkan dengan kata Artikel. Penjelasan yang lebih detil adalah dibawah ini.

Blog – Jurnal atau catatan harian yang bisa diakses melalui internet
Blogging – Aktivitas menulis untuk/di Blog
Blogger – Orang yang melakukan melakukan Blogging
Beberapa hal yang akan menjadi pertanyaan selanjutnya:

  1. Siapa yang melakukan blogging? Adalah orang-orang yang sudah mengenal mengenai bagaimana menulis dan memiliki kesukaan atau hobi menulis.
  2. Mengapa orang melakukan blogging? Saya percaya bahwa setiap orang punya hak untuk bersuara. Dalam hal ini blog terdokumentasikan berupa text dan image (saat ini sudah mulai beberapa orang mendokumentasikan melalui video, saya tidak bahas disini). Bloggers mampu menjangkau pembaca yang lebih luas (tidak terbatas pada daerah geografis tertentu). Bloggers biasanya menulis apa yang menjadi passionnya.

Bagi saya sendiri diokumentasi terbaik adalah text dan image.

Jadi jika anda bisa menulis dan suka, dan punya passion terhadap sesuatu. Mari blogging.

Saat ini ada banyak cara untuk bisa memiliki blog anda sendiri. Bahkan saat ini banyak blog yang menulis tentang banyak hal, misalnya perawatan alat rumah tangga, belajar matematika, perawatan rambut, bahkan juga ada yang menulis bagaimana memiliki blog anda sendiri.

Semoga bermanfaat.

Kesimpulan: sebutan untuk kumpulan tulisan/catatan/artikel Pak Ruky sebaiknya tetap menggunakan kata BLOG.

Surabaya, 16 Januari 2017